TRANSLATE THIS BLOG

Thursday, October 27, 2011

Definisi Komunikasi


Istilah komunikasi berasal dari bahasa latin, yaitu dari kata communicare, yang berarti sama. Jadi, apabila kita akan mengadakan komunikasi dengan pihak lain, maka kita harus menentukan terlebih dahulu suatu sasaran sebagai dasar untuk memperoleh pengertian yang sama.
Murphy (1957:5) mengatakan, “Communication is the whole process used in reaching other minds.” (komunikasi adalah seluruh proses yang diperlukan untuk mencapai pikiran-pikiran yang dimaksud oleh orang lain).
Harwood (1953:74) mengatakan, bahwa “Communication is more technicaly defined as a process for conduction the memories” (secara teknis komunikasi didefinisikan sebagai proses untuk membangkitkan perhatian orang lain yang bertujuan untuk menjalin kembali ingatan-ingatan).
Dapat diambil kesimpulan bahwa, komunikasi adalah proses kegiatan pengoperan/penyampaian warta/berita/informasi yang mengandung arti dari satu pihak (seseorang atau tempat) kepada pihak (seseorang atau tempat lain), dalam usaha mendapatkan saling pengertian.
Dari definisi tersebut, paling tidak ada tiga aspek yang perlu kita perhatikan dalam komunikasi, yaitu:
1.      Bahwa komunikasi harus dipandang sebagai proses. Hal ini berarti bahwa komunikasi merupakan aliran informasi, melalui serangkaian kegiatan (tahap-tahap, langkah-langkah) yang harus dilalui dalam penyampaian informasi.
2.      Aspek yang kedua, ialah menyangkut aspek manusia dan bukan manusia. Seperti peralatan elektronis (komputer) dapat mengirim/menerima suatu informasi dalam suatu sistem komunikasi
3.      Aspek ketiga ialah aspek informasi. Informasi atau keterangan ialah segala sesuatu yang mempunyai arti dan mempunyai kegunaan. Informasi dapat terdiri atas berbagai bentuk, misalnya dalam bentuk kata-kata, kalimat-kalimat, kode-kode, gambar-gambar, tanda-tanda lainnya yang mengandung arti.

0 comments:

Post a Comment