Dalam keseluruhan transaksi (proses belajar
mengajar) itu terdapat tiga aspek perbuatan pokok yang selalu terjadi, yaitu
pengjaran (instruktion), kepemimpinan
(leadershhip) dan penilaian (evaluation). Dalam hubungan ini aspek kepemimpinan adalah aspek
yang sangat penting karena proses belajar mengjajr merupakan pelaksanaan suatu
rencana pengajaran yang memerlukan kemampuan dosen dalam memimpin kegiatan.
Dalam kepemimpinan ada dua unsur, yaitu memberi kemudahan (facilitation) dan pemeliharaan (maintanance).
Untuk
memberi kemudahan dosen berusaha:
·
Menciptakan suasana kerja sama dan
mempersatukan upaya dalam kelas
·
Membangun tolok ukur tindakan dan
mengorganisasikan prosedur kerja
· Memperbaiki
suasan kelas dengan menggunakan cara
penyelesaian masalah
·
Mengubah atau memodifikasi suasana dalam sistem
kelas. Untuk memberi kemudahan dalam proses belajar mengajar seyogiyanya dosen
menunnjukan sikap terbuka, empatik, keikhlasan (genuineness) dan kemantapan emosional.
Fungsi
pemeliharaan (maintannance) meliputi
unsur-unsur (1) mememlihara dan meningkatkan semangat mahasiswa; (2) menamgani
pertentangan atau konflik supaya menjadinsuasana yang bermanfaat; (3) membantu
kelompok sisswa untuk menyesuaikan diri dengan perubahan yang terjadi dalam lingkungan; serta (4) mengurangi
perasaan tertekan (stress) dan kecemasan . dengan perkataan lain dalam proses
belajar mengajar, hendaknya dosen memelihara iklim psikologis kelas supaya terjadi suasana gembira
,bersemangat kerja, berkompetisi secara sehat tiada tekanan sehingga terpupuk
keinginan untuk maju dan berprestasi.
0 comments:
Post a Comment